Konsep Tempat Nongkrong Yang Cozy Harga Ramah Dikantong, Datang Saja Ke ExBe Coffee & Eatery

KARAWANG – TERASPASUNDAN.COM – ExBe coffee & eatery yang resmi dibuka pada tanggal 04 Maret 2022 silam, suguhkan berbagai kopi varian rasa serta minuman dan aneka camilan yang menemani pengunjung, tersembunyi letaknya dibelakang kampus negeri favorit di Karawang.

Cukup jauh dari hingar bingar bisingnya jalan raya. Dengan parkir luas, sangat cocok untuk tongkrongan anak muda. ‘ExBe’ cafe sendiri, bisa dibilang hidden gems ditengah padatnya perkantoran dan perumahan sekitaran Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA), Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Dengan target market, kalangan pelajar dan mahasiswa yang terkonsentrasi di sekitaran Jl. HS Ronggowaluyo, area yang sejak pagi hingga siang hari dimanfaatkan untuk parkir ini, menawarkan paket minuman makanan dengan harga ramah di kantong pelajar mehasiswa.

Tentunya, ExBe cafe selain bisa menjadi alternatif nongkrong, bisa juga menjadi pilihan baru para pelajar dan mahasiswa kumpul diskusi selesai di kelas. Camilan dan minuman yang disediakan serta wifi gratis, sangat pas menemani, dikala jenuh menyelesaikan tugas.

Ditemui awak media, salah satu owner ExBe Coffee & Eatery, Hendrik menjelaskan makna filosofis dibalik nama kafe yang didirikannya bersama ketiga sahabatnya tersebut.

“ExBe sendiri, yang pertama artinya adalah Extra Berkah. Semoga dengan langkah kita menjadi enterpreneur, menjadikan ExBe cafe, ekstra berkah kedepannya,” terang Hendrik, Kamis (10/03/2022) siang.

Lebih lanjut, Hendrik juga menceritakan owner yang lain, selain dirinya. Sama-sama merupakan alumni karyawan di bidang perbankan. Oleh karena itu, ‘ExBe’ sendiri menurutnya, bisa diartikan eks-bank.

“Filosofi ‘ExBe’ yang lain, karena kita sama-sama merupakan alumni-alumni perbankan, yang sekarang mencoba melangkah dibidang enterpreneur. Maka ‘ExBe’ sendiri bisa diartikan juga, Ex-Banker,” ujarnya berkelakar.

Ditempat yang sama, Co-owner lainnya Iyus, menjelaskan Menu andalan ExBe Cafe sendiri, selain nasi goreng dan mie carbonara yang rasanya juara banget. Berbagai coffe varian rasa yang disajikan khusus oleh barista, aneka camilan serta berbagai pilihan mocktail, seperti bloody mary, yellow claw, purple punch menjadi pilihan favorit pengunjung saat kongkow bareng dengan teman, lanjut Iyus menerangkan.

“Waktu buka saat weekday, kita jam 11 siang hingga jam 9 malam. Pas weekend, mulai jam 3 sore, sampai jam 11, bisa juga fleksibel tergantung situasi. Disini, kita pada intinya, menyesuaikan dengan waktu pulang para pelajar dan mahasiswa selesai tugas di kampus dan sekolah,” tukas Iyus.

Dirinya berharap, dengan antusiasme di lingkungan, serta para pelajar dan mahasiswa yang hilir mudik lalu lalang di sekitaran Unsika. Kedepan, ExBe semoga bisa terus berkembang.

“Dengan konsep tempat nongkrong yang cozy, dengan harga ramah dikantong. Saat ini, kita lihat nongkrong di cafe sudah menjadi kebutuhan utama para milenial. Semoga ExBe Cafe ini, bisa menjadi pilihan alternatif bagi para pelajar, mahasiswa serta pekerja, dalam menghabiskan waktunya,” tandas Iyus. [Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel