JATIDIPALA Menjadi Destinasi Wisata Alternative Masyarakat Karawang Di Tahun Baru 2022

KARAWANG – TERASPASUNDAN.COM – Tidak terasa sudah hampir 2 tahun destinasi wisata Kebon Jatidipala yang diresmikan pada 15 Juli 2020. Berlokasi di Dusun Belendung-3, Desa Sumberjaya, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat.

Meski tergolong baru, keberadaan destinasi ini langsung disambut antusiasme masyarakat Karawang.

Bacaan Lainnya

Di awal pergantian tahun baru 2022 ini Kebon Jatidipala telah berhasil memikat pengunjung sebagai destinasi wisata alternative di Karawang.

Saat di temui 01/01/2022, pihak media TERASPASUNDAN.COM Ade Wahyu penggagas Kebon Jatidipala Karawang mengatakan, “Jatidipala ikut ambil bagian di awal tahun 2022 ini. Kami mengambil moment di tahun baru ini dengan menyelenggarakan hiburan untuk masyarakat disini,” ungkapnya.

Hal ini dikarenakan kami ingin juga ikut mendorong rekan-rekan seniman yang terkena imbas pandemi covid 19.

“Pandemi ini membuat mereka minim orderan. Jadi mereka kami Fasilitasi disini,” ujarnya.

Alhamdulillah, Antusiame masyarakat Karawang dan sekitarnya terhadap destinasi wisata ini sangat baik sekali. Hal ini bisa terlihat di hari ini yang berkunjung ke Jatidipala sangat jauh sekali dengan seperti biasanya.

Dari pantauan petugas loket di Jatidipala dominasi yang berkunjung kesini banyak yang dari Karawang, tetapi tidak menutup kemungkinan ada juga pengunjung dari luar Karawang.

Ketika disinggung terkait penghargaan ASOKA AWARD 2021 yang diperoleh Jatidipala Ade menjelaskan,

“Penghargaan ini merupakan suatu prestasi bagi kami diberikan penghargaan ASOKA AWARD 2021 sebagai Destinasi Wisata Buatan terbaik di Kabupaten Karawang,” ujar Ade Wahyu penggagas Kebon Jatidipala.

Dalam pertemuan penutupnya kepada media Ade berharap, Semoga pandemi corona berakhir. Semoga pertumbuhan kepariwisataan di Kabupaten Karawang terus meningkat dan bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat. (RED.)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel