Coffe Morning Forkopimda Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur

Cianjur – Teraspasundan.com – “Kami dari pemerintah kabupaten Cianjur sangat mengapresiasi pemerintah kabupaten Bogor yang telah menginisiasi kegiatan ini, tentunya ini positif dalam rangka mengingatkan kita semua begitu pentingnya pembangunan jalur jalan puncak 2”

Demikian yang di sampaikan Bupati Cianjur H. Herman Suherman dalam acara Coffee Morning Forkopimda antara kabupaten Bogor dan kabupaten Cianjur Di Melrimba Puncak. Dalam rangka pengembangan jalur puncak 2 dan Singkronisasi perencanaan dan kebijakan pelaksanaan pemberlakuan ganjil genap di jalur puncak provinsi jawa barat. Sabtu (18/9/21).

Pihak pemerintah kabupaten Cianjur dengan kebijakan ganjil genap sangat setuju karena kami pikir ini juga merupakan salah satu upaya/solusi untuk mengatasi masalah kemacetan ini, namun yang lebih pentingnya juga pertemuan kedua kabupaten ini adalah mengingatkan untuk bapak/ibu di pusat bahwa ini benar – benar aspirasi dari bawah yang harus di perhatikan (Urgent).

Lanjutnya Bupati Cianjur menyampaikan kaitan dengan jalur puncak 2 saat ini tengah dilakukan pembangunan cor beton namun hanya jalan existing dengan lebar 5 meter dan panjang hampir 7 kilo meter, mudah – mudahan sampai desember 2021 ini kelar.

Sementara itu Bupati Kabupaten Bogor Hj. Ade Yasin menyampaikan bahwa pertemuan Bupati Bogor dan Bupati Cianjur yang melibatkan unsur Forkopimda dan juga jajaran pemerintahan terkait di masing – masing kabupaten tiada lain intinya mendukung rencana pemerintah pusat untuk pemberlakuan ganjil genap.

Pengadaan lahan jalan jalur puncak 2 pemerintah daerah yang menyediakan. Hal ini telah sepakat di dua kabupaten, “karena acara ini juga hadir dari kementerian perhubungan maka diharapkan hal ini juga akan sampai kepada kepala Negara. Karena hanya pembangunan jalur puncak 2 dinilai solusi terbaik untuk mengurai kemacetan puncak 1 yang sudah puluhan tahun itu dirasakan dan belum terpecahkan. Tegas Bupati Bogor. (red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel