BANJARBARU | TERASPASUNDAN.COM — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meresmikan sebanyak 166 Sekolah Rakyat yang tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Peresmian tersebut menjadi langkah awal dari target besar pemerintah untuk membangun 500 Sekolah Rakyat hingga tahun 2029 sebagai upaya memutus rantai kemiskinan ekstrem.
Dalam sambutannya yang dipusatkan di Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1/2026), Presiden Prabowo menegaskan optimisme pemerintah dalam mewujudkan target tersebut.
“Hari ini kita berhasil meresmikan 166 Sekolah Rakyat. Sasaran kita adalah 500 Sekolah Rakyat sampai tahun 2029. Insyaallah akan tercapai,” ujar Presiden.
Presiden Prabowo menjelaskan, Sekolah Rakyat dirancang sebagai instrumen strategis untuk memperluas akses pendidikan bagi masyarakat miskin dan miskin ekstrem. Setiap Sekolah Rakyat ditargetkan mampu menampung hingga 1.000 murid, sehingga secara keseluruhan program ini dapat menjangkau sekitar 500 ribu peserta didik di seluruh Indonesia.
“Ujungnya sasaran kita adalah tiap Sekolah Rakyat seribu murid. Berarti sasaran kita nanti 500 ribu murid,” ungkap Presiden.
Lebih lanjut, Presiden Prabowo menegaskan komitmen pemerintah untuk menghapus kemiskinan ekstrem dan kelaparan di Indonesia. Ia mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersatu dan bekerja sama dalam mewujudkan cita-cita tersebut.
“Saya mengajak seluruh bangsa Indonesia, mari kita bersatu, mari kita kerja sama untuk menghilangkan kemiskinan dan kelaparan dari Indonesia,” tegasnya.
Presiden juga menekankan pentingnya kepercayaan diri dan sikap optimistis bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan ke depan. Menurut Presiden, arah pembangunan nasional saat ini telah berada di jalur yang benar.
“Kita berada di jalan yang benar. Kita tidak ragu-ragu. Apa pun yang terjadi, kita akan terus dalam perjuangan demi bangsa dan rakyat Indonesia,” tuturnya.
Pada kesempatan itu, Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi kepada Menteri Sosial beserta jajaran, serta seluruh kementerian dan lembaga terkait yang telah mendukung terlaksananya program Sekolah Rakyat. Presiden juga memberikan penghargaan khusus kepada para guru dan tenaga pendidik yang menjadi garda terdepan dalam membina generasi penerus bangsa.
“Terima kasih kepada semua unsur yang bekerja keras untuk seluruh rakyat. Terima kasih anak-anakku atas semangatmu. Guru-guru, kepala sekolah, terima kasih. Saya minta dibina dengan baik. Guru harus selalu memberi contoh,” pungkas Presiden.


