SUBANG | TERASPASUNDAN.COM | Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, mendampingi Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Cabang Subang dalam peresmian ruang UKS dan kantin di TK Kemala Bhayangkari 14 Subang, Rabu (13/11/2024).
Acara peresmian tersebut dihadiri langsung oleh AKBP Ariek Indra Sentanu, Ketua Bhayangkari Cabang Subang, Wakapolres Subang, pengurus YKB Cabang Subang, serta kepala sekolah dan para guru TK. Kehadiran mereka menunjukkan komitmen Polres Subang dan YKB dalam mendukung fasilitas pendidikan bagi anak-anak di usia dini, khususnya di TK Kemala Bhayangkari 14.
Dalam sambutannya, Kapolres Subang menyampaikan bahwa dukungan fasilitas ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kenyamanan dan kesehatan para siswa dalam menjalani aktivitas belajar sehari-hari.
Menurutnya, kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan sarana dan prasarana untuk pendidikan usia dini yang berada di bawah naungan YKB.
“Kami berharap, dengan adanya ruang UKS dan kantin yang baru ini, anak-anak dapat lebih nyaman dan terbantu dalam menjaga kesehatan serta mendapatkan asupan makanan yang baik selama di sekolah,” ujar AKBP Ariek.
Tidak hanya meresmikan fasilitas baru, Kapolres Subang beserta Ketua Bhayangkari juga memberikan bantuan sosial kepada pihak sekolah. Bantuan ini berupa dukungan materi untuk kepala sekolah dan guru TK Kemala Bhayangkari 14.
Selain itu, AKBP Ariek Indra Sentanu juga memberikan tali asih kepada 57 anak yang bersekolah di TK tersebut.
“Kami ingin agar bantuan ini menjadi penyemangat bagi anak-anak dan seluruh tenaga pendidik di sini. Semoga kehadiran fasilitas dan bantuan ini memberikan manfaat besar,” tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong kemajuan fasilitas pendidikan di TK Kemala Bhayangkari 14 dan memotivasi anak-anak untuk semangat belajar sejak usia dini.