Anggota DPRD Karawang Dapil 3 Didin Sirojudin Bakal Benahi Sektor Pendidikan dan Kesehatan

KARAWANG | TERASPASUNDAN.COM |  Anggota DPRD Kabupaten Karawang terpilih, Didin Sirojudin berjanji bakal membenahi sektor pendidikan dan kesehatan. Ini disampaikannya usai resmi dilantik sebagai anggota DPRD Karawang periode 2024-2029.

Kepada wartawan, Didin mengucapkan permohonan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah mendukung, khususnya keluarga dan Aliansi untuk Kang Didin (Aladin) dan masyarakat di dapil 3.

“Saya ucapkan terimakasih kepada orang tua, istri, keluarga besar Aladin, masyarakat dapil 3 Kecamatan Pedes, Batujaya, Tirtajaya, Pakisjaya dan Cibuaya, Pergunu serta DPC Partai PKB Karawang,” ucapnya pada Senin, 5 Agustus 2024.

Ia mengaku, fokusnya selama menjabat dalam 5 tahun kedepan adalah melakukan pembenahan di bidang pendidikan dan kesehatan, khususnya di wilayah dapil 3.

Menurut Didin, tingkat kependidikan di Kabupaten Karawang masih di bawah daerah-daerah lain di Jawa Barat meskipun peringkat pendidikannya terus meningkat.

“2019 Karawang masih di urutan 26, sekarang naik 2023 jadi peringkat 19. Ini kemajuan yang bagus, tapi tentu kita harus melanjutkan dan meningkatkannya. Mudah-mudahan Karawang kedepan bisa menjadi kota terbaik untuk dunia pendidikan,” katanya.

Ia memaparkan, Sumber Daya Manusia adalah hal utama yang perlu ditingkatkan terus menerus. Karena menurutnya, jika kualitas SDM semakin baik, maka memungkinkan pembangunan Karawang semakin maju.

“Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Karawang juga sudah naik dari 20 ke 13, artinya SDM Karawang semakin baik. Rata-rata sekolah saat ini SMP-SMA, isyaallah 5 tahun kedepan, mudah-mudahan kita bisa memberikan kesempatan bagi masyarakat, tingkat pendidikan Karawang minimal strata S1,” paparnya. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel