Diduga Korsleting Listrik Satu Rumah di Desa Rancaudik Hangus Terbakar

SUBANG | TERASPASUNDAN.COM | Sebuah rumah milik warga Kampung Dawolong Desa Rancaudik Kecamatan Tambakdahan hangus terbakar. Rabu, (17/7/2024) malam.

Nampak kobaran api membumbung menjalar bahkan melahap material yang mudah terbakar.

Bacaan Lainnya

Diketahui, rumah tersebut milik Sinih warga Kampung Dawolong Rt. 12/03 Desa Rancaudik Kecamatan Tambakdahan.

Kapolsek Binong Iptu Asep Musa Dinata mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan dari masyarakat adanya kebakaran di wilayah hukumnya, kemudian Ia bersama jajaran langsung menuju ke TKP dan berkoordinasi dengan pihak terkait.

Menurut Iptu Asep Musa, kejadian tersebut diketahui ketika korban atau pemilik rumah sedang beristirahat sekitar pukul 9 malam.

“Pertama korban yang sedang istirahat melihat api yang berada di teras rumah, saat korban melihat percikan api mulai membesar kemudian korban langsung lari keluar rumah untuk meminta pertolongan kepada warga untuk membantu memadamkan api,” katanya.

Dengan bantuan 3 unit mobil pemadam kebakaran beserta warga di lingkungan, kobaran api akhirnya dapat dipadamkan setelah beberapa saat.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian materi kurang lebih sebesar dua ratus juta rupiah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel