Pemerintah Desa Cintawargi Gelar Acara Maulid Nabi

Karawang – Teraspasundan.com – Rabiul Awal menjadi bulan yang istimewa, karena dibulan tersebut menjadi bulan kelahiran Nabi penutup akhir jaman. Sehingga disetiap Rabiul Awal, umat Islam bersuka cita merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Cintawargi, Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, berlokasi di halaman desa Cintawargi, Menggelar Maulid Nabi secara meriah. Acara yang dimulai pukul 08 : 00 WIB tersebut diawali dengan do’a bersama dan shalawat secara berjama’ah. Kamis (25/11/2021)

Ketika ditanya perihal pemahamannya tentang Maulid Nabi, Saning selaku kasie trantib desa, menjelaskan, “Penting bagi kita selaku umat Rasulullah SAW untuk merayakan Maulid, sebagai bentuk rasa terima kasih terhadap beliau,”

“Peringatan Maulid pada saat itu dilakukan oleh masyarakat dari berbagai kalangan dengan berkumpul disuatu tempat. Mereka bersama – sama membaca ayat – ayat suci Al-Qur’an, membaca sejarah ringkas kehidupan dan perjuangan Rasulullah, melantunkan shalawat dan syair – syair kepada Rasulullah serta diisi pula dengan ceramah agama,” ucapnya.

Saning menambahkan, “Maulid nabi yang di gelar di desa ini merupakan salah satu bentuk silaturahmi masyarakat terhadap pemerintah desa cinrawargi atas undangan kepala desa.

Adapun hadir dalam acara maulid nabi, Camat Tegalwaru, Tokoh agama, Babinsa Koramil 0410/PKL, Staf pegawai desa Cintawargi, Masyarakat dan Tim PKK Desa cintawargi Beserta Kader Posyandu Sebagai tim Konsumsi. tutupnya . (Jay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

dpdiwoilamsel